Berita Terkini

Partisipasi Dalam HUT Biak Numfor, KPU Ikuti Lomba Vokal Group Sebagai Sarana Sosialisasi Pemilu

#TemanPemilih, Dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Pemerintahan Biak Numfor yang ke 104 pada tanggal 17 Juli 2022, Panitia HUT Pemerintahan Biak Numfor telah menggelar beberapa perlombaan dalam upaya memeriahkannya sehingga KPU Kabupaten Biak Numfor turut berpartisipasi dalam kegiatan Lomba Vocal Group yang melibatkan Organisasi Perangkat Daerah dan Instansi di Kabupaten Biak Numfor.

KPU Kabupaten Biak Numfor dalam kegiatan ini melibatkan Siswa siswi SMK YPK 1 Biak yang melaksanakan Praktek Kerja Industri (Prakerin) di KPU sekaligus ajang lomba ini menjadi sarana Motivasi bagi mereka sebagai pemilih Pemula untuk mensosialisasikan Pemilu 2024 kepada masyarakat karena dalam mengikuti lomba mereka dibekali kostum ajakan untuk memilih.

Komisioner Divisi Perencanaan, Data dan Informasi yang mempersiapkan Siswa siswi dalam setiap latihan menyanyi menyampaikan terima kasih atas kerja keras dan semangat siswa siswi dalam penampilannya dengan Lagu Wajib “Yakaber Mayabaus” serta Lagu pilihan “Ro Wamurem Orodek” sehingga dapat berpartisipasi mewakili KPU untuk terus berpartisipasi dalam berbagai ajang untuk sosialisasi keberadaan KPU sekaligus sosialisasi Tahapan Pemilu.

Sementara itu Komisioner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Yemima Msiren menegaskan pentingnya melibatkan Pemilih Pemula dalam berbagai aktifitas KPU untuk memotivasi mereka sejak awal bisa ikut berpartisipasi dalam Sosialisasi Institusi KPU maupun Sosialisasi Pemilu dan diharapkan mereka menjadi agen sosialisasi.

Adapun Dokumentasi Kegiatan :

 

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 40 kali